Pernah nggak sih Anda, ngalamin momen lupa parkir motor di mana? atau mungkin motor Anda dipindah-pindahkan sama kang parkir?
Kalau kaya gitu nyarinya bikin pusing, kan? apalagi kalau nyari di parkiran yang padat banget, Beuhh! Nah, dengan adanya fitur baru answer back system ini yang bikin motor Anda jadi gampang dan cepat ditemuin, lho!
Dengan fitur answer back system ini memungkinkan Anda menemukan letak dimana motor Anda diparkir dengan suara dan pencahayaan dari kedipan lampu motor, lho!
Selain motor Honda, saat ini yang memanfaatkan fitur answer back system yaitu brand motor seperti Yamaha, Suzuki, dan Kymco.
Anda bisa nemuin fitur answer back system ini di berbagai model terbaru dari brand-brand motor yang udah kita sebutkan barusan.
Sebagai pengendara, jangan sampai Anda kelewatan informasi penting yang kayak gini, ya! Biar hidup jadi lebih mudah dengan fitur kendaraan yang semakin hari semakin canggih!
Ohiya, Cara mengaktifkan fitur answer back system ini ternyata gampang banget, lho! Jika Anda penasaran bagaimana cara mengaktifkan fitur answer back system bisa baca artikel ini sampai habis!
Daftar Isi
Kita Kenalan Dulu Sama Fitur Answer Back System
Seperti yang sudah disinggung tadi bahwa answer back system ini bisa membantu Anda menemukan motor Anda melalui suara dan kedipan lampu.
Sistem answer back system bekerja memanfaatkan sinyal radio frekuensi atau disingkat RF yang terintegrasi pada remote kunci motor.
Jadi, ketika Anda tekan tombol answer back, sinyal RF langsung dikirim ke motor. Begitu motor menerima sinyalnya, motor langsung merespons dengan bunyi buzzer dan kedipan lampu sein.
Nah, dengan fitur ini akan mempermudah Anda menemukan keberadaan motor dengan lebih cepat seperti halnya feedback alarm pada mobil.
Anda nggak perlu lagi deh buang-buang waktu dan tenaga muterin tempat parkir ampe 7 keliling cuma buat nyari motor!
Cara Kerja Fitur Answer Back System
Fitur answer back system ini bisa Anda akses lewat remote yang ada di kunci motor, dan langsung mengirimkan sinyal ke motor.
Perlu Anda Ketahui, Fitur ini bisa mengirim sinyal ke motor hingga jarak lebih dari 20 meter, tergantung dari kondisi parkir di sekitarnya.
Bahkan, dalam pengujian, bisa mencapai jarak 39 meter, lho! Bayangin, Anda bisa langsung tahu di mana motormu berada tanpa harus berkeliling mencari-carinya.
Jadi, saat Anda tekan tombol di remote kunci, motor Anda akan langsung merespons. Motor bakal mengeluarkan bunyi “beep” dan lampu sen akan berkedip-kedip, jadi gampang banget buat Anda kenali motormu di antara banyak kendaraan lainnya.
Tutorial Mengaktifkan Fitur Answer Back System pada Motor Anda
Pastikan Baterai Remote dalam Kondisi Baik
Baterai yang lemah bisa jadi masalah yang menghalangi answer back system ini bekerja, lho! makanya penting memastikan bahwa kondisi baterai pada remote full gais.
Dengan kondisi baterai yang full, tentu fitur ini akan berfungsi lebih maksimal, jadi bisa memudahkan menemukan motor Anda!
Cari Tombol Khusus Answer Back System:
Tombol answer back system ini terletak pada remote kunci motor Anda. Meskipun desain dan letaknya bisa berbeda-beda tergantung pada brand motornya, fungsinya tetap sama.
Cukup dengan menekan atau menahan tombolnya selama beberapa detik, dan voila! Motor Anda bakal langsung memberi sinyal, entah itu bunyi atau lampu yang kedip-kedip.
Waktu yang dibutuhkan untuk menekan atau menahan tombolnya bisa aja berbeda-beda, ini tergantung petunjuk dalam buku manual motor Anda.
Perhatikan Indikator
Nah, begitu tombol ditekan, biasanya akan ada indikator pada remote atau motor yang menyala atau berkedip. Ini menandakan bahwa fitur answer back system sedang diaktifkan.
Jangan Panik Kalau Answer Back System Tidak Ada Respon
Jarak Jangkauan
Fitur ini punya batas jarak. Jadi, kalau Anda berdiri terlalu jauh dari motor, jangan heran kalau nggak ada respons.
Pastikan Anda udah cukup deket, biasanya sekitar beberapa meter dari motormu, biar sinyalnya nyampe dan fitur ini bisa berfungsi dengan baik.
Gangguan Sinyal
Sinyal yang dipakai Answer Back System ini pakai frekuensi radio (RF), dan sinyal ini bisa terhalang oleh benda-benda seperti tembok atau kendaraan yang lebih besar.
Kalau motormu ada di balik mobil-mobil gede atau dikelilingi tembok beton, sinyalnya bisa aja terganggu. Coba jalan sedikit lebih dekat atau cari area yang lebih terbuka biar sinyalnya lancar.
Menonaktifkan
Langkah-langkahnya hampir sama dengan proses aktivasi. Pertama, putar kunci motor ke posisi ON, kemudian tekan tombol pada remote sebanyak empat kali.
Ulangi langkah ini hingga tiga kali berturut-turut untuk memastikan bahwa prosesnya berjalan dengan benar.
Setelah itu, putar kembali kunci ke posisi ON, lalu tekan tombol remote sebanyak empat kali lagi. Dengan langkah ini, remote yang Anda pilih akan terputus dari sistem motor, memungkinkan Anda untuk menggunakan remote tersebut pada motor lain yang sesuai.
Keuntungan
Mudah Menemukan Motor
Fitur ini memungkinkan Anda menemukan motor di tempat parkir yang ramai. Dengan menekan tombol pada remote, motor Anda akan mengeluarkan bunyi dan lampu sein berkedip, sehingga Anda dapat menemukannya dengan cepat.
Keamanan Tambahan
Answer Back System memberikan lapisan keamanan ekstra. Jika Anda memarkir motor di tempat yang di rasa kurang aman, Anda bisa dengan cepat memastikan bahwa motor Anda masih di lokasi yang sama dengan memanfaatkan answer back system ini.
Praktis dan Efisien
Dengan adanya fitur asnwer back system ini, nggak perlu repot lagi mengingat-ingat di mana Anda memarkirkan motor.
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, Anda cukup menekan tombol untuk menemukan motor Anda, menghemat waktu dan usaha.
Meningkatkan Pengalaman Berkendara
Fitur ini benar-benar merevolusi pengalaman berkendara Anda menjadi lebih nyaman dan menyenangkan.
Dengan teknologi canggihnya, motor nggak hanya tampil lebih modern, tapi juga jadi super praktis buat digunakan sehari-hari.
Desain yang User-Friendly
Fitur ini dirancang untuk kemudahan penggunaan. Dengan hanya menekan tombol pada remote, Anda bisa dengan cepat menemukan motor Anda tanpa harus bingung.
Anyway jika Anda sedang mencari busi untuk kendaraan Anda, Champion Busi bisa menjadi pilihan yang tepat!Kami menawarkan beragam busi berkualitas tinggi yang tahan lama dan berlisensi dari Amerika Serikat untuk Anda!